Jeratfakta.com– Jum’at 10 Oktober2024.Jajaran aparatur pekon Fajar Baru kecamatan Pagelaran Utara kabupaten Pringsewu realisasikan beras yang telah menjadi program ketahanan pangan Tahap Kedua Anggaran 2024.
Kepala pekon Fajar Baru Idham Chalid,membuka acara dan mengawali pembagian beras kepada masyarakat,realisasi program pemerintah di bidang ketahanan pangan tersebut tersalurkan kepada keluarga penerima manfaat sejumlah 250 kepala keluarga.
Buloq salah satu penyuplai beras bantuan yang telah menjadi program pemerintah tersebut sehingga dengan kerja sama itu kebutuhan masyarakat dapat terpenuhi.
Idham Pekon Fajar Baru menyampaikan bahwa penerima beras bantuan adalah masyarakat yang benar benar membutuhkan dan kurang mampu, sehingga program ketahanan pangan tersebut tepat pada sasaran.
” Pembagian beras bantuan pemerintah di bidang ketahanan pangan agar kira nya dapat bermanfaat dan membantu masyarakat khususnya di pekon Fajar Baru ini” ucap Idham.
Dan ia pun menambahkan yang mendapatkan beras bantuan tentunya masyarakat yang telah melalui seleksi dan memang berhak menerimanya,sehingga program ketahanan yang di realisasikan oleh pemerintah tepat pada sasaran.
A,1