DAP Dukung Lamekh Dowansiba Pimpin BPD HIPMI Papua Barat

Jerat Fakta | Manokwari – Sekretaris Dewan Adat Papua (DAP), Yan Christian Warinussy, SH, menyatakan dukungan penuh bagi Lamekh Dowansiba, putra asli Papua dari Suku Besar Pedalaman Arfak Kabupaten Manokwari, untuk maju sebagai calon Ketua Badan Pengurus Daerah (BPD) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Provinsi Papua Barat.

Dukungan tersebut disampaikan sebagai bentuk penghargaan terhadap kapasitas dan rekam jejak Dowansiba sebagai pengusaha muda Papua yang berprestasi.

Menurut Warinussy, Lamekh Dowansiba telah memenuhi seluruh syarat yang diperlukan untuk dicalonkan sebagai Ketua BPD HIPMI Papua Barat.

Ia menilai Dowansiba merupakan kader terbaik HIPMI dan salah satu pengusaha lokal Papua Asli yang sukses membangun usaha di Kabupaten Pegunungan Arfak dan Provinsi Papua Barat.

“Ia adalah figur yang layak dan pantas mewakili semangat pengusaha muda Papua untuk maju dan mandiri di tanahnya sendiri,” ujar Warinussy. Jumat, (07/11/2025).

Warinussy juga menyinggung isu adanya “setoran awal” yang selama ini disebut-sebut menjadi salah satu syarat tidak resmi dalam proses pemilihan pengurus organisasi seperti Kadin dan HIPMI.

Ia menegaskan bahwa praktik semacam itu tidak memiliki dasar hukum maupun aturan tertulis yang sah dalam tubuh organisasi HIPMI.

“DAP meminta agar praktik tidak sehat seperti ini segera diakhiri, karena hal itu hanya mencederai semangat kewirausahaan muda di Tanah Papua,” tegasnya.

Sebagai lembaga adat yang menjaga marwah dan nilai-nilai budaya orang asli Papua, DAP menilai sudah saatnya Anak Papua Asli diberi kesempatan pertama untuk menduduki kursi pimpinan BPD HIPMI di Provinsi Papua Barat.

“Kami percaya, dengan kepemimpinan anak daerah sendiri, HIPMI akan lebih berpihak pada pemberdayaan ekonomi masyarakat Papua,” tambahnya.

Warinussy menekankan, dukungan yang diberikan bukan hanya bersifat simbolik, tetapi juga merupakan bentuk dorongan moril dan sosial agar generasi muda Papua lebih berani mengambil peran strategis dalam organisasi kewirausahaan nasional seperti HIPMI.

“Kehadiran Lamekh Dowansiba akan membawa semangat baru bagi pengusaha muda Papua untuk bangkit dan berkembang,” ujarnya.

Ia juga berharap para calon lain yang berniat maju dalam pemilihan Ketua BPD HIPMI Papua Barat mendatang dapat memberikan ruang dan kesempatan utama kepada Lamekh Dowansiba.

Menurutnya, hal ini merupakan langkah penting dalam mendukung regenerasi kepemimpinan pengusaha muda Papua Asli di tingkat provinsi.

“DAP yakin, inilah momentum bagi HIPMI Papua Barat untuk menunjukkan komitmennya terhadap keberpihakan dan keadilan ekonomi bagi pengusaha Papua Asli. Mari kita beri kesempatan kepada putra terbaik Arfak ini untuk memimpin,” pungkas Warinussy.

(Redaksi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *