Kapolres Boven Digoel Berbagi Kebahagiaan, Buka Puasa Bersama Tahanan Rutan

Jerat Fakta | Boven Digoel, – Di tengah kesibukannya sebagai Kapolres Boven Digoel, AKBP Wisnu Perdana Putra, SH, SIK, CHR, bersama jajaran pejabat utama (PJU), meluangkan waktu untuk berbuka puasa bersama para tahanan Rutan Polres Boven Digoel, Jumat (14/3).

Kegiatan ini menjadi bentuk kepedulian moral dan dukungan bagi mereka yang tetap menjalankan ibadah puasa, meskipun sedang menjalani masa tahanan. Dalam kesempatan tersebut, Kapolres memberikan nasihat dan motivasi agar para tahanan berubah menjadi pribadi yang lebih baik.

“Kami berharap bapak-bapak semua dapat menjadikan ini sebagai pelajaran hidup. Jangan mengulangi kesalahan yang sama. Gunakan momentum Ramadhan ini untuk introspeksi dan memperbaiki diri,” ujar AKBP Wisnu.

Kapolres juga menyoroti kasus narkoba, yang menjadi salah satu penyebab utama hancurnya generasi bangsa.

“Bagi tahanan kasus narkoba, ini adalah peringatan. Jika setelah bebas masih terjerat kasus yang sama, kami akan memberikan hukuman seberat-beratnya. Jangan sia-siakan kesempatan kedua,” tegasnya.

Suasana berbuka puasa ini membawa kehangatan dan harapan bagi para tahanan, memberikan mereka kesempatan untuk merenung dan memperbaiki diri.

Kepolisian berharap bahwa kegiatan seperti ini bisa menjadi pemicu perubahan positif bagi mereka yang sedang menjalani hukuman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *