Jerat Fakta | Lampung Barat – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Lampung Barat Polda Lampung kembali melaksanakan kegiatan pelayanan publik bertajuk “Polantas Menyapa” Jum’at, 14 November 2025.
Program ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam mewujudkan pelayanan publik yang profesional, transparan, dan humanis, sekaligus mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat.
Kegiatan Polantas Menyapa dilaksanakan oleh Unit Registrasi dan Identifikasi (Regident) Satlantas Polres Lampung Barat, dengan melibatkan personel pelayanan yang secara langsung berinteraksi dengan masyarakat pengguna layanan Samsat.
Petugas menyapa dan berdialog dengan masyarakat yang tengah mengurus administrasi kendaraan bermotor, sekaligus memberikan edukasi tentang pentingnya tertib administrasi serta keselamatan berlalu lintas.
Kapolres Lampung Barat, AKBP Ridaldo Aser melalui Kasat Lantas Polres Lampung Barat, Iptu Deny menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata implementasi Polri Presisi, khususnya dalam peningkatan mutu pelayanan publik yang berorientasi pada kepuasan masyarakat.
“Kami terus berupaya agar pelayanan di Samsat tidak hanya cepat dan tepat, tetapi juga hangat dan bersahabat. Polantas Menyapa adalah bagian dari langkah kami untuk menghadirkan suasana pelayanan yang lebih terbuka dan ramah,” ujar Iptu Deny.
Beliau menambahkan, kegiatan ini juga menjadi wadah bagi masyarakat untuk menyampaikan saran dan masukan secara langsung kepada petugas, sehingga kualitas pelayanan dapat terus ditingkatkan.
“Kami ingin masyarakat tahu bahwa pintu komunikasi selalu terbuka. Saran dan masukan dari masyarakat sangat penting bagi kami dalam memperbaiki sistem pelayanan di bidang lalu lintas,” tambahnya.
Melalui kegiatan Polantas Menyapa, Satlantas Polres Lampung Barat berharap dapat terus memperkuat citra Polri sebagai pelayan masyarakat yang responsif dan terpercaya.
Program ini juga diharapkan menjadi sarana efektif dalam meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kepatuhan administrasi kendaraan serta keselamatan di jalan raya.
“Kami ingin setiap pelayanan publik Polantas menjadi cerminan Polri Presisi — melayani dengan hati, bekerja dengan ikhlas, dan mengedepankan profesionalitas,”tutupnya
(Herman)












